Tanah suci Makkah Madinah setiap tahunnya dikunjungi milyaran kali oleh umat Islam dari seluruh penjuru dunia, dengan puncaknya adalah di bulan Dzulhijjah untuk berhaji dan umroh. Apa yang menjadikan penyemangat umat muslim, baik pria maupun wanita, dari yang muda hingga yang tua untuk beribadah ke tanah suci?
- Memenuhi panggilan Allah SWT untuk Haji atau Umroh.
Haji atau umroh merupakan panggilan Allah SWT untuk umatnya. Memenuhi panggilan Allah (haji) adalah wajib bagi yang mampu, secara finansial maupun kesehatan jasmani dan rohani. Sebagaimana firman Allah SWT: “… Dan (di antara) kewajiban manusia terhadap Allah adalah melaksanakan ibadah haji ke Baitullah….” (QS. Ali Imran: 97). - Menjadi tamu kehormatan Allah SWT untuk dapat berkunjung ke Baitullah dan ziarah ke makam Rasulullah.
Masjidil Haram di Makkah dan Masjid Nabawi merupakan tempat tujuan utama umat muslim yang melaksanakan perjalanan ke tanah suci. Masjidil Haram dengan Kabah sebagai kiblat umat muslim seluruh dunia memiliki keutamaan yang besar untuk melaksanakan ibadah umroh dan solat didalamnya. Dan di Masjid Nabawi, jasad manusia paling mulia, Rasulullah Muhammad SAW dimakamkan didalamnya. InsyaAllah Anda adalah tamu kehormatan Allah dan Rasulullah ketika berkunjung di keduanya. - Dapat berdo’a di tempat-tempat mustajabah (Multazam, Hijir Ismail, Raudhah, dll).
Terdapat tempat-tempat yang mustajabah bagi Anda untuk memanjatkan do’a-do’a ketika sedang berada di Masjidil Haram maupun di Masjid Nabawi, seperti di Multazam dan di Hijir Isma’il di Masjidil Haram Makkah, dan di Raudhah di Masjid Nabawi Madinah. - Pahala ibadah yang dilipat gandakan hingga 100.000x.
Pahala melakukan ibadah di Masjidil Haram dilipat gandakan hingga 100.000 kali lipat, sedangkan di Masjid Nabawi sebesar 1000 kali lipat sebagai mana hadist Rasulullah Muhammad SAW:
صَلاَةٌ فِى مَسْجِدِى أَفْضَلُ مِنْ أَلْفِ صَلاَةٍ فِيمَا سِوَاهُ إِلاَّ الْمَسْجِدَ الْحَرَامَ وَصَلاَةٌ فِى الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ أَفْضَلُ مِنْ مِائَةِ أَلْفِ صَلاَةٍ فِيمَا سِوَاهُ
“Shalat di masjidku (Masjid Nabawi) lebih utama daripada 1000 shalat di masjid lainnya selain Masjidil Harom. Shalat di Masjidil Harom lebih utama daripada 100.000 shalat di masjid lainnya.” (HR. Ahmad 3/343 dan Ibnu Majah no. 1406, dari Jabir bin ‘Abdillah. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadits ini shahih. Lihat Shahih At Targhib wa At Tarhib no. 1173.) - Orang yang haji dan umroh dihilangkan kefakirannya (dicukupi kebutuhan hidupnya).
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
تَابِعُوا بَيْنَ الْحَجِّ وَالْعُمْرَةِ فَإِنَّهُمَا يَنْفِيَانِ الْفَقْرَ وَالذُّنُوبَ كَمَا يَنْفِى الْكِيرُ خَبَثَ الْحَدِيدِ وَالذَّهَبِ وَالْفِضَّةِ وَلَيْسَ لِلْحَجَّةِ الْمَبْرُورَةِ ثَوَابٌ إِلاَّ الْجَنَّةُ
“Ikutkanlah umrah kepada haji, karena keduanya menghilangkan kemiskinan dan dosa-dosa sebagaimana pembakaran menghilangkan karat pada besi, emas, dan perak. Sementara tidak ada pahala bagi haji yang mabrur kecuali surga.”
Syaikh Abul ‘Ula Al-Mubarakfuri rahimahullah menjelaskan bahwa maksud menghilangkan kemiskinan di sini bisa bermakna dzahir atau makna batin. Beliau berkata,
أي يزيلانه وهو يحتمل الفقر الظاهر بحصول غنى اليد ، والفقر الباطن بحصول غنى القلب
“Haji dan umrah menghilangkan kefakiran, bisa bermakna kefakiran secara dzahir, dengan terwujudnya kecukupan harta. Bisa juga bermakna batin yaitu terwujudnya kekayaan dalam hati.”
Qana’ah adalah kekayaan terbesar dalam hidup manusia, merasa bahagia dengan apa yang Allah berikan walaupun orang lain (orang kaya) menganggapnya kurang.
Demikian 5 alasan mengapa umat Islam melaksanakan ibadah ke tanah suci.
Dapatkan informasi program umroh yang mudah dan nyaman dengan biaya ekonomis dan pembimbing berpengalaman, silakan hubungi kami di nomor (wa) 628118199045.
umrohsemarang #umrohjakarta #umrohsurabaya #umrohmudahdannyaman #pilihumrohyangpasti #umrohyangmabrur
(/IF)